Informatika

A. Hardware adalah semua jenis komponen pada komputer yang memiliki bentuk fisik, bisa di lihat, dan dirasakan. Jadi, dapat dikatakan pengertian hardware dalam sistem komputer adalah alat fisik komputer yang gunanya untuk melakukan beberapa proses seperti input, output, dan proses.


Contoh hardware output :

1. Monitor 

Monitor merupakan perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menampilkan hasil proses dari komputer dalam bentuk teks, gambar, ataupun video secara visual.

2. Printer 



printer adalah sebuah alat untuk mencetak. Dalam dunia komputer, printer termasuk perangkat peripheral output yang menyajikan representasi tulisan atau grafis pada sebuah kertas atau media semacamnya

3. Speaker

Speaker adalah perangkat keras dari membran yang berfungsi menghubungkan suara.


Contoh hardware input

1. Mouse



Pengertian mouse yaitu sebuah perangkat keras (hardware) yang ada pada komputer, yang berguna untuk menggerakan kursor yang tampil pada layar komputer

2. Keyboard 

Keyboard adalah sebuah perangkat keras (hardware) pada komputer yang berfungsi sebagai alat untuk input data yang berupa huruf, angka dan simbol.

3. Scanner



Scanner merupakan salah satu perangkat keras (hardware) input yang sering digunakan pengguna memindai beragam dokumen


B. Software atau peranti lunak adalah istilah khusus untuk data yang diformat dan disimpan secara digital, termasuk program komputer, dokumentasinya, dan berbagai informasi yang bisa dibaca, dan ditulis oleh komputer. Dengan kata lain, bagian sistem komputer yang tidak berwujud


Contoh software

1. Microsoft windows



Microsoft Windows atau yang lebih dikenal dengan sebutan Windows adalah keluarga sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsoft, dengan menggunakan antarmuka pengguna grafis (GUI)

2. Microsoft office 



Microsoft Office adalah serangkaian aplikasi yang dirancang untuk meningkatkan produktivitas penggunanya dalam bekerja. Di dalamnya, terdapat beberapa aplikasi yang dapat digunakan secara terpisah, seperti Ms Word, Ms Excel, Ms PowerPoint, Ms Outlook, hingga Ms Access

3. Google chrome



Google Chrome adalah peramban web lintas platform yang dikembangkan oleh Google

4. Linux



Linux adalah jenis sistem operasi komputer yang bebas dan sumber terbuka, didistribusikan di bawah lisensi GNU General Public License (GPL) yang memungkinkan pengguna untuk mengunduh, menginstal, dan mengubah kode sumber sistem operasi secara gratis.

5. Adobe Photoshop



Adobe Photoshop atau biasa disebut Photoshop, adalah perangkat lunak editor citra buatan Adobe System yang di khususkan untuk pengeditan foto/gambar dan pembuatan efek.

6. Adobe acrobat



Adobe Acrobat adalah perangkat lunak pertama yang mendukung Portable Document Format (PDF) milik Adobe Systems, sejenis format data dokumen. Terdiri dari Adobe Reader yang hanya dapat menampilkan dan mencetak dokumen dan tersedia secara cuma-cuma, dan Adobe Acrobat untuk menyunting dokumen.

Komentar